Senin, 01 Maret 2010

Pengalamanku Waktu Prajab

Pertama kali apel makan malam saya kira Diklat akan berjalan semi militer...makan kok disuruh baris dulu. Apalagi pengajar dari AKPOL suarane banter tenan he2..takkira dibentak-bentak.
Ternyata banyak pelajaran yang dapat kupetik di Diklat prajabatan, pagi-pagi bangun apel trus lari-lari badanku tambah sehat. Banyak nilai nilai yang dapat didapatkan dari WidyaIswara, semoga dapat diterapkan di lingkungan kerja Amin..

Definisi Korupsi

The Oxford Unabridge Dictionary meneyebutkan bahwa korupsi adalah penyimpangan atau pengrusakan integritas dalam pelaksanaan tugas publik melalui penyuapan atau balas jasa

Webster's colegiate dictionary korupsi adalah bujukan untuk berbuat salah dengan cara tidak pantas atau melawan hukum

Menurut World Bank korupsi sebagai penyalahgunaan jabatan publik untuk kepentingan pribadi

Sedangkan menurut Bank Pembangunan ASIA tindakan Korupsi bisa dilakukan pada jabatan swasta maupun untuk kepentingan pribadi. Perilaku korupsi tersebut tidak pantas dan melawan hukum karena dilakukan untuk kepentingan pribadi.